Respon Resolusi Kemenkumham 2023, Kanwil Jateng Luncurkan 4 Program Unggulan

    Respon Resolusi Kemenkumham 2023, Kanwil Jateng Luncurkan 4 Program Unggulan
    Penekananan tombol virtual

    PURWOKERTO - Menatap Tahun 2023 Menteri Hukum dan HAM telah menetapkan Resolusi di tahun mendatang, yaitu Mewujudkan Kementerian Hukum dan HAM Semakin PASTI dan BerAKHLAK, Bekerja Secara Cepat Tepat Ikhlas dan hasilnya Akuntabel.

    Hal ini direspon cepat oleh Kanwil Kemenkumham Jateng dengan melaunching empat program unggulan.

    Program unggulan tersebut diluncurkan bersamaan dengan digelarnya kegiatan Refleksi Akhir Tahun 2022 yang berlangsung di Ballroom Java Heritage Hotel Purwokerto, Kamis (22/12).

    Ditandai dengan penekanan tombol virtual oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Jateng Dr A Yuspahruddin, didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan dan Kepala Divisi Keimigrasian Wishnu Daru Fajar.

    Keempat program unggulan, yakni penerapan Cash Management System (CMS). Program ini diusung guna mendorong digitalisasi pembayaran di Satuan Kerja.

    Kedua, program Penyebaran Informasi Keimigrasian (PIK). Merupakan program untuk memudahkan masyarakat dalam mencari data, yang dikhususkan kepada pengguna Tenaga Kerja Asing, subjek perkawinan campuran dan yayasan pendidikan atau sekolah.

    Berikutnya, ada program Dapur Sehat. Program ini diharapkan mampu memberikan pelayanan pemberian makanan siap saji yang laik dan higienis bagi WBP, yang sesuai dengan SOP bekerja sama dengan Dinas Kesehatan.

    Terakhir, program pembentukan Desa atau Kelurahan Sadar Hukum. Program yang dibentuk sebagai upaya meningkatkan kesadaran hukum yang berlaku di tingkat Desa atau Kelurahan.

    Untuk itu, Mantan Kakanwil Aceh tersebut mengajak seluruh jajarannya agar dapat lebih meningkatkan kinerja di tahun 2023 dan bersama-sama merealisasikan resolusi Kemenkumham Tahun 2023.

    Kegiatan refleksi sendiri merupakan agenda tahunan sebagai wujud akuntabilitas dan transparansi atas pelaksanaan kinerja Kanwil Kemenkumham Jateng dalam Tahun Anggaran 2022.

    Hadir mengikuti acara, Pejabat Administrasi Kantor Wilayah dan para Kepala UPT se Jawa Tengah.        /aj

    kumhamjateng kanwilkumhamjateng
    ANJAR WAHYU KUSUMA

    ANJAR WAHYU KUSUMA

    Artikel Sebelumnya

    Petugas Lapas Pasir Putih Ikuti Upacara...

    Artikel Berikutnya

    Lapas Pasir Putih Kembali Tingkatkan Sinergi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Upacara 17-an, Dandim 1712/Sarmi Minta Prajurit Dukung Program Pemerintah
    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacar 17an, Diiikuti Seluruh Prajurit
    Irjen TNI Tegaskan Komitmen Satgas TNI Berantas Judi Online, Narkoba, Penyulundupan dan Korupsi

    Ikuti Kami